Tahu Baso ... emmmmm...

Tahu Baso 


Mau belajar buat ini ah .... mantab ... Project 1 ...

Anda bisa menggunakan tahu putih yang digoreng sendiri atau menggunakan tahu Sumedang yang dibeli di supermarket. Uleni daging cincang yang digunakan hingga serat daging tidak terlihat sama sekali. Jika anda memiliki food processor atau blender maka masukkan saja semua bahan bakso ke dalamnya dan proses hingga halus. Adonan bakso ini siap untuk di jejalkan ke dalam tahu yang telah digoreng.


Tahu Bakso ala Ungaran

Resep  <http://www.justtryandtaste.com/2012/04/yuk-membuat-tahu-bakso-ala-ungaran.html>

Untuk 25 - 30 buah tahu bakso 

Bahan:
- 25 - 30 buah tahu goreng atau tahu pong atau tahu Sumedang ukuran 3 x 3 cm, iris bagian tengahnya hingga membentuk kantung
- 300 gram daging sapi giling
- 300 gram daging ayam giling
- 200 gram tepung sagu
- 2 butir telur ayam ukuran besar
- 1 batang daun bawang, cincang halus (optional)

Bumbu, haluskan:
- 8 siung bawang putih
- 5 siung bawang merah
- 1 1/2  sendok teh merica butiran
- 1 1/2 sendok teh kaldu bubuk
- 1/2 sendok makan garam (sesuai selera)

Air untuk merebus tahu bakso:
- 3 siung bawang putih, haluskan
- 1/2  sendok makan garam
- 2 1/2 liter air

Cara membuat:


Siapkan mangkuk masukkan daging sapi, daging ayam, daun bawang dan  bumbu halus. Uleni adonan dengan tangan hingga tercampur rata dan serat-serat daging tercerai berai atau tidak menggumpal lagi. Masukkan telur, uleni hingga rata dan tambahkan tepung sagu. Aduk dengan tangan hingga menjadi adonan yang smooth. Cicipi rasanya.

Jika anda menggunakan food processor atau blender maka masukkan semua bahan bakso dan bumbu ke dalam alat dan proses hingga halus dan lumat. 

Masukkan satu sendok makan adonan bakso ke tengah tahu yang telah diiris hingga terbuka, jejalkan adonan dengan ujung-ujung jari hingga padat dan mengisi rongga tahu. Keunggulan menggunakan tahu pong/tahu Sumedang adalah rongga yang cukup besar di tengah tahu membuat kita mengisi adonan hingga maksimal. 


Siapkan panci, beri air dan bumbu untuk merebus tahu bakso. Rebus hingga air mendidih. Masukkan tahu yang telah diisi adonan ke dalam air mendidih. Rebus hingga tahu mengapung dan matang. Angkat tahu menggunakan saringan kawat dan tiriskan. 

Sebenarnya dalam kondisi seperti ini tahu telah bisa disantap, namun jika anda ingin permukaan tahu yang lebih garing maka goreng tahu dalam minyak panas hingga permukaannya kecoklatan. Angkat dan sajikan panas-panas dengan cabai rawit. Mantap!
You might also like:

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Rahasia Sukses Orang Jepang

my first kue lumpur